Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Macam-Macam Kata Tanya dalam Bahasa Arab Beserta Contoh Kalimatnya

BambuBeracun, Manusia dalam kesehariaanya pasti melakukan interaksi dengan orang lain. Di dalam interaksi ini banyak kata tanya yang diungkapkan masing-masing orang. Siapa, dari mana, apa, bagaimana merupakan beberapa kata tanya yang sering kita dengar.

Lalu apa saja kata tanya dalam Bahasa Arab itu? Bahasa Arabnya siapa itu apa? Bahasa Arabnya dari mana itu apa? Bahasa Arabnya Bagaimana itu apa? Nah, pada postingan kali ini akan membahas macam-macam kata tanya dalam Bahasa Arab beserta contoh kalimatnya.


Macam-Macam Kata Tanya dalam Bahasa Arab

MUFRODAT

CARA BACA

MAKNA / ARTI

مَا

Maa

Apa

مَاذَا

Maadzaa

Apa

مَنْ

Man

Siapa

اَيْنَ

Aina

Dimana

مَتَى

Mata

Kapan

مِنْ اَيْنَ

Min Aina

Darimana

كَيْفَ

Kaifa

Bagaimana

كَمْ

Kam

Berapa

بِمَا

Bimaa

Dengan Apa

بِكَمْ

Bikam

Berapa Harga

هَلْ

Hal

Apakah

لِمَاذَا

Limaadzaa

Mengapa

لِأَيِّ شَيْئٍ

Liayyi Syaiin

Untuk apa


Contoh Kalimat

مَا هَذَا ؟ هَذَا كِتَابٌ

Artinya: Apa ini? ini Buku

مَا اسْمُكَ ؟ اِسْمِيْ اَحْمَدُ

Artinya: Siapa namamu? Namaku Ahmad

(Khusus menanyakan nama, siapa menggunakan kata مَا bukan kataمَنْ )

مَاذَا عَلى الْمَكْتَبِ ؟ عَلى الْمَكْتَبِ الْقُرْآنُ

Artinya: Apa yang ada diatas meja? diatas meja ada Al-Qur’an

مَنْ هُوَ ؟ هُوَ تِلْمِيْذٌ

Artinya: Siapa dia? Dia murid

اَيْنَ الْخُبْزُ ؟ الْخُبْزُ عَلَى الْمَكْتَبِ

Artinya: Dimana roti? Roti berada diatas meja

مَتَى تَذْهَبُ اِلَى سُوْرَابَايَا ؟ اَذْهَبُ اِلَى سُوْرَابَايَا فِي السَّاعَةِ السَّابِعَةِ لَيْلاً

Artinya: Kapan kamu pergi ke Surabaya? Saya pergi ke Surabaya pada jam 7 malam

مِنْ اَيْنَ اَنْتَ ؟ اَنَا مِنْ مَالاَنْج

Artinya: Darimana kamu? Saya dari Malang

كَيْفَ تَذْهَبُ إِلَى الْمَدْرَسَةِ ؟ اَذْهَبُ إِلَى الْمَدْرَسَةِ بِالْحَافِلَةِ

Artinya: Bagaimana kamu pergi ke sekolah? Saya pergi ke sekolah naik Bus

كَمِ السَّاعَةُ الْآنَ ؟ الْآنَ السَّاعَةُ الرَّابِعَةُ

Artinya: Jam berapa sekarang? Sekarang jam 4

بِمَا تَذْهَبُ إِلَى جَاكَرْتَا ؟ اَذْهَبُ إِلَى جَاكَرْتَا بِالطَّائِرَةِ

Artinya: Dengan apa kamu pergi ke Jakarta? Saya pergi ke Jakarta dengan Pesawat

بِكَمْ هَذَا الثَّوْبُ ؟ هَذَا الثَّوْبُ سَبْعُوْنَ اَلْفٍ

Artinya: Berapa harga baju ini? Baju ini harganya tujuh puluh ribu

هَلْ تِلْكَ سَبُّوْرَةٌ ؟ نَعَمِ, تِلْكَ سَبُّوْرَةٌ

Artinya: Apakah itu papan tulis? Ya, itu papan tulis

لِمَاذَا تَذْهَبُ إِلَى الْمَدْرَسَةِ ؟ اَذْهَبُ إِلَى الْمَدْرَسَةِ لِطَلَبِ الْعِلْمِ

Artinya: Mengapa kamu pergi ke sekolah? Saya pergi ke sekolah untuk mencari ilmu

لِأَيِّ شَيْئٍ تَشْتَرِي الْعَسَلَ ؟ اَشْتَرِي الْعَسَلَ لِعَلاَجِ الْمِعْدَةِ

Artinya: Untuk apa kamu beli madu? Saya beli madu untuk mengobati sakit perut

Penutup

Demikian pembahasan tentang macam-macam kata tanya dalam Bahasa Arab beserta contoh kalimatnya yang bisa BambuBeracun Bagikan. Semoga bermanfaat bagi kita semua.

Jika anda ingin mendapatkan materi-materi terbaru seputar Bahasa Arab, jangan lupa terus kunjungi blog BambuBeracun ini setiap hari. Dan jangan lupa untuk memberikan kritik dan saran kepada kami agar tulisan kami semakin bagus. Terimakasih.


Post a Comment for "Macam-Macam Kata Tanya dalam Bahasa Arab Beserta Contoh Kalimatnya"