Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Mengenal Tanda-tanda Hari Akhir (Kiamat)

Yang dimaksud dengan tanda-tanda hari akhir adalah yang menjadi alamat akan terjadinya hari akhir (kiamat). Tanda-tanda hari kiamat dibagi menjadi dua, yaitu tanda-tanda umum  dan tanda-tanda khusus.

Yang dimaksud dengan tanda-tanda umum, yaitu tanda yang datang sebelum kiamat dengan waktu yang relatif lama. Adapun tanda-tanda umum hari kiamat adalah sebagai berikut:

1. Benda keras berbicara
2. Ilmu agama dicabut, ditandai dengan meninggalnya para ulama dan tidak ada penggantinya
3. Laki-laki mirip dengan perempuan dan perempuan mirip dengan laki-laki
4. Anak zina yang terlahir ke dunia jumlahnya semakin banyak
5. Orang kaya diagung-agungkan
6. Ghibah menjadi ucapan sehari-hari
7. Waktu berjalan terasa sangat cepat

Sedangkan tanda-tanda khusus terjadinya hari akhir adalah perkara yang besar yang muncul mendekati kiamat dan kemunculannya tidak biasa terjadi. Adapun tanda-tandanya adalah sebagai berikut:
1. Munculnya Dajjal. Dia akan mengaku dirinya sebagai Tuhan. Salah satu ciri khusus dari Dajjal adalah sebelah matanya buta dan di keningnya terdapat tulisan “KAFIR”.
2. Turunnya Nabi Isa a.s ke bumi. Nabi Isa akan menegakkan syari’at Islam dan beliau juga yang akan membunuh Dajjal.
3. Keluarnya Yakjuj dan Makjuj yang akan membuat kerusakan di permukaan bumi.
4. Munculnya  Dabbah, yaiyu sejenis binatang melata yang dapat berbicara dengan manusia.
5. Matahari terbit dari arah terbenamnya. Pada hari ini tertutuplah pintu taubat.
Setelah kita semua mengetahui tentang tanda-tanda hari akhir, mari kita semua menyiapkan diri kita dengan memperbanyak amal sholeh dan berusaha menjauhi semua larangan Alloh. Sehingga nantinya ketika kita dipanggil menghadap-NYA, kita termasuk orang-orang yang selamat dan dimasukkan kedalam surganya. Amin. . .

*disadur dari buku akidah akhlak MI kelas V

Post a Comment for "Mengenal Tanda-tanda Hari Akhir (Kiamat)"